potretlutim.com – DPRD Kabupaten Luwu Timur akan menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan menghadirkan pihak PT Vale Indonesia dan PLN, terkait tuntutan masyarakat Dusun Balambano, Desa Balambano, Kecamatan Wasuponda, yang meminta fasilitas listrik gratis. Hal ini disampaikan langsung oleh Wakil Ketua II DPRD Luwu Timur, Hj. Harisa Soharjo, pada Senin (30/6/2025) di Ruang Aspirasi DPRD Luwu Timur.
“Kami secara kelembagaan DPRD Luwu Timur akan mengawal aspirasi masyarakat Dusun Balambano yang memang layak diperjuangkan. Warga tinggal sangat dekat dengan PLTA Balambano milik PT Vale Indonesia yang telah berproduksi selama puluhan tahun. Kami akan mendorong aspirasi ini secara politik dan sosial untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tegas Harisa.
Harisa, politisi dari Fraksi PAN yang berasal dari Dapil Malili-Wasuponda, menambahkan bahwa aspirasi ini telah dimasukkan ke dalam Badan Musyawarah (Bamus) DPRD dan telah diserahkan kepada Komisi III untuk ditindaklanjuti.
“Saya sudah disposisikan kesimpulan aspirasi ini ke Komisi III dan akan segera dijadwalkan untuk dilakukan RDP,” lanjutnya.
Sementara itu, anggota Komisi III DPRD Luwu Timur dari Partai Golkar, Badawi, memastikan bahwa RDP akan digelar dalam waktu dekat.
“Insya Allah dalam minggu ini akan kita laksanakan RDP-nya,” ujar Badawi.
Sebelumnya, puluhan warga Dusun Balambano yang dipimpin oleh Yolan Johan — mahasiswa Fakultas Hukum UNANDA Palopo sekaligus kader HMI — menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor DPRD Luwu Timur. Dalam aksi tersebut, sempat terjadi ketegangan antara massa aksi dan salah satu anggota DPRD.
Yolan, yang merupakan putra asli Dusun Balambano, mendesak agar DPRD menghadirkan PT Vale Indonesia dalam RDP untuk membahas tuntutan listrik gratis bagi warga. Ia menyatakan kekecewaannya karena hasil kesepakatan aksi sebelumnya di depan PLTA Balambano — yang melibatkan PT Vale dan Camat Wasuponda — tidak ditindaklanjuti. Padahal, dalam kesepakatan tersebut disebutkan bahwa RDP akan difasilitasi oleh pihak terkait di DPRD Luwu Timur. (Cl/Red)